Audrey Tangkudung, Figur Netral Calon Kuat Dirut TVRI

0
1225

Jakarta, pilarnkri.com – Gonjang-ganjing pergantian Dirut baru TVRI sepeninggal Helmy Yahya makin hangat dengan issue politik dan bisnis.

Salah satu partai politik yang ketua umumnya pemilik media nasional ditengarai memiliki kepentingan politik dengan menempatkan jagoannya untuk menjadi orang nomor satu di TVRI.

Bagaimana tidak, Suryopratomo Dirut Metro TV yang gajinya dikisaran seratus lima puluh juta lebih mau saja “turun kelas” mengincar posisi Dirut TVRI yang “hanya” digaji Rp. 40 juta sebulan.

Tidak heran publik segera bereaksi dengan dugaan manuver ini sebagai upaya Metro TV “mengakuisisi” TVRI, sekaligus upaya partai politik dibelakangnya untuk memperkuat jaringan media menuju Pemilu 2024.

Dr. Audrey Tangkudung figur netral, calon kuat Dirut TVRI.

Sementara itu, muncul figur cemerlang sebagai tokoh netral calon kuat Dirut TVRI. Dia adalah Dr. Audrey Tangkudung, Direktur Ikatan Alumni Pasca Sarjana UI (ILUNI UI).

Audrey memiliki pengalaman lengkap dibidang jurnalisme, televisi dan di dunia akademisi. Memulai karir jurnalisme sebagai wartawan Gatra, Redaktur Harian The Indonesian Observer, Pemimpin Redaksi Majalah Berita Ekonomi dan Manajer Iklan dan Promosi Harian Sinar Harapan.

Pengalaman di dunia Televisi juga lengkap. Jabatan Direktur di berbagai TV pernah diembannya. Diantaranya Q Channel TV, Swara TV, Manado Televisi, Bhineka Nusantara TV, CNTV sampai ke TV Desa Net dan TV Polri.

Dengan kompetensi lengkap yang dimilikinya, publik menjagokan Audrey Tangkudung menahkodai TVRI kedepan sekaligus menjadi benteng penjaga institusi televisi milik bangsa ini dari kepentingan politik dan bisnis kelompok tertentu.

(eyt)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here