Pilarnkri.com
Jakarta, – Ketegangan geopolitik Rusia-Ukraina yang masih berlangsung, disertai pengenaan sanksi terhadap Rusia, berdampak pada melambungnya inflasi global seiring kenaikan harga energi dan pangan. Dengan perkembangan tersebut, perekonomian global diperkirakan melambat, disertai risiko resesi di sejumlah negara. Namun di tengah gejolak global tersebut, ekonomi domestik masih bertahan seiring kinerja ekspor non-migas dan permintaan domestik yang masih menjadi penopang perekonomian pada triwulan-IV 2022. Dengan perkembangan tersebut, pertumbuhan ekonomi nasional pada 2022 diperkirakan tetap terjaga dalam kisaran proyeksi 4,5-5,3%. Dinamika ekonomi dan geopolitik global berdampak cukup besar terhadap kinerja Perseroan di tahun 2022. Terutama di sektor konstruksi, yang saat ini masih dalam tahap pemulihan. Sampai akhir tahun 2022, pertumbuhan sektor ini juga relatif lebih rendah dibandingkan pertumbuhan ekonomi secara umum.
Pemerintah dengan akselerasi program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) pada 2022, Perseroan berharap BUMN dan sektor swasta akan membuka lebih banyak peluang proyek- proyek infrastruktur baru di tahun-tahun mendatang. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menyampaikan, Juni 2022, bahwa proyek pembangunan listrik 35.000 MW baru beroperasi sebesar 13.930 MW atau 40% dari target. Sebanyak 15.333 MW atau 43% sudah memasuki tahap konstruksi, sementara kontrak belum konstruksi sebesar 554 MW atau 2%. Berbekal pengalaman yang cukup lama dalam bidang konstruksi dan kelistrikan, PT Meta Epsi Tbk yakin memiliki nilai tambah tersendiri bagi pelanggan atau klien sehingga Perseroan mampu terus bertahan di tengah segala kondisi yang menyulitkan.
Perseroan menempuh sejumlah kebijakan yang diharapkan dapat menunjang pertumbuhan angka penjualan. Salah satunya adalah fokus dalam mencari dan mengikuti tender-tender untuk pengerjaan proyek pemerintah mengenai kelistrikan dan mengembangkan potensi proyek swasta di luar proyek yang sedang berjalan serta meningkatkan kualitas SDM melalui berbagai program pelatihan karyawan dengan harapan dapat meningkatkan keuntungan di masa yang akan datang. Perseroan juga menempuh kebijakan dan inisiatif berkelanjutan berdasarkan pertimbangan strategis dengan tetap menerima masukan dan pertimbangan dari seluruh stakeholder Perseroan.
Tahun 2022 masih merupakan tahun yang berat untuk Perseroan. PT Meta Epsi Tbk pada tahun 2022 membukukan pendapatan sebesar Rp918,02 juta, mengalami penurunan 98,33% dibandingkan tahun sebelumnya sebesar Rp54,90 miliar. Penurunan terjadi seiring dengan berkurangnya pendapatan dari proyek-proyek yang sudah selesai dikerjakan. Rugi bersih Perseroan tercatat sebesar Rp43,21 miliar atau lebih baik 81,34% dibanding rugi bersih pada tahun sebelumnya sebesar Rp231,60 miliar.
Pada tataran praktis, Perseroan telah menyusun langkah-langkah strategis untuk memperbaiki kinerja di tahun 2023. Perseroan menetapkan program jangka pendek dan menengah untuk masing-masing departemen untuk dapat menaikkan Gross Profit Margin (GPM). Selain itu, Perseroan memiliki komitmen tinggi dalam menjalankan bisnis berkelanjutan untuk memberikan dampak positif bagi lingkungan dan masyarakat, dan terus berusaha mengintegrasikan aspek Lingkungan, Sosial, dan Tata Kelola (ESG) pada setiap proses pengambilan keputusan dan kegiatan operasional Perseroan.